Buat Kaos Custom dengan Memilih Jasa Konveksi Terbaik
31/10/2022Kelebihan Cetak Kaos Custom Pada Jasa Konveksi Berpengalaman
10/11/2022Dalam memilih vendor atau jasa konveksi, hal yang pertama diperhatikan adalah kualitas sablon kaos custom. Hal ini disebabkan karena gambar atau desain pada kaos pasti menjadi hal pertama yang diperhatikan orang lain.
Oleh karena itu, kualitas sablon kaos haruslah bagus agar tidak menjadi bahan ejekan orang lain karena sablonannya berkualitas buruk. Namun, permasalahannya adalah sulit untuk menemukan vendor dengan kualitas sablonan bagus dengan harga terjangkau.
Semakin berkembangnya teknologi ikut memaksa perkembangan industri percetakan menjadi lebih maju, tidak terkecuali dalam industri pakaian atau konveksi. Kaos dengan sablonan yang menarik pastinya akan menjadi favorit kebanyakan orang.
Selain itu, desain yang unik juga seringkali menjadi daya tarik tersendiri bagi orang yang menggunakan pakaian dengan sablon kaos custom. Menariknya, sebagian jasa konveksi sudah meninggalkan sablonan dengan jenis cetak, melainkan beralih ke digital printing.
Hal ini dilakukan tentunya untuk mengimbangi permintaan pesanan yang semakin besar jumlahnya. Sebab, dengan sablonan cetak manual proses pengerjaannya bisa lebih lama, kurang rapi, dan sering terjadi kecacatan produk yang dapat merugikan antara pelanggan dan jasa konveksi itu sendiri.
Sementara dengan menggunakan digital printing sablon kaos, hal tersebut bisa diminimalisir karena semua sudah terkomputerisasi. Jadi proses pengerjaan bisa berjalan lebih cepat mengikuti deadline yang diminta oleh klien ketika melakukan persetujuan pemesanan.
Kelebihan Menggunakan Digital Printing Sablon Kaos Custom
Ada banyak sekali kelebihan atau keunggulan dari penggunaan digital printing dibandingkan sablon konvensional biasa. Untuk mengetahui info lebih lanjut, berikut beberapa kelebihan menggunakan digital printing untuk sablon kaos.
Proses pengerjaan jadi lebih cepat
Sablonan dengan digital printing sudah jelas bisa beroperasi lebih cepat dibandingkan dengan sablonan konvensional manual menggunakan cetakan. Hal ini disebabkan karena sablon digital printing sudah menggunakan sistem komputerisasi dalam membuat sablonannya.
Jadi operator hanya perlu memasukkan desain permintaan dari klien ke komputer, kemudian sisanya akan dikerjakan oleh komputer. Hasil dari sablonan digital printing pastinya akan lebih presisi dan proses pengerjaannya lebih cepat sehingga tidak sampai molor dari deadline permintaan pelanggan.
Tidak membutuhkan terlalu banyak tenaga
Pada sablon kaos custom konvensional untuk melakukan proses pengerjaan yang cepat pastinya akan membutuhkan jumlah tenaga kerja yang banyak agar deadline bisa terkejar dengan baik dan bisa memuaskan pelanggan.
Sedangkan, jika menggunakan sablonan digital printing, vendor tidak membutuhkan terlalu banyak tenaga kerja karena semua prosesnya dilakukan oleh komputer secara presisi. Tenaga kerja yang dibutuhkan hanyalah operator dan teknisi yang selalu melakukan monitor dan memeriksa jika ada kerusakan kepada mesin.
Tidak membutuhkan banyak biaya
Karena sablonan digital printing hanya membutuhkan seorang operator dan teknisi saja, pastinya biaya yang dikeluarkan bisa lebih sedikit. Sehingga teknik sablon dengan menggunakan digital printing bisa lebih menghemat waktu dibandingkan sablonan konvensional biasa yang membutuhkan banyak tenaga kerja.
Jenis – jenis Sablonan yang Sering Digunakan
Selain itu, kelebihan lain dari sablonan digital printing yaitu memiliki jenis sablonan yang beragam. Berikut beberapa jenis sablon kaos custom yang bisa dikerjakan oleh jasa konveksi dengan mesin digital printing canggih.
Sablonan glow in the dark
Sesuai dengan namanya, jenis sablon ini memiliki keunikan yaitu bisa glow in the dark atau menyala di dalam gelap. Jenis ini juga cukup populer dikalangan anak muda karena fitur menariknya yang bisa menyala di dalam kegelapan.
Sablon ini bisa menyala karena perpaduan plastisol, rubber serta bahan fosfor yang bisa membuatnya menyala di dalam gelap. Perpaduan tersebut juga menjadi salah satu kelebihan karena bisa membuat baju lebih awet.
Sablonan pigmen
Teknik sablon jenis ini juga menjadi favorit anak muda karena biasanya diaplikasikan pada kain atau pakaian dengan warna terang. Tinta pada teknik jenis ini juga bisa lebih mudah menyerap ke dalam serat – serat kain.
Namun, kekurangannya adalah jenis sablonan ini tidak bisa diaplikasikan pada kain dengan warna gelap. Karena warna tinta sablon pigmen akan kalah dengan warna gelap kain itu sendiri.
Sablonan rubber
kaos custom selanjutnya adalah rubber. Kelebihan dari sablon ini adalah memiliki sifat elastis sehingga tidak kaku ketika digunakan. Kepekatan yang dimiliki tinta sablon rubber juga sangat cocok untuk diaplikasikan pada kain dengan warna gelap.
Sablonan polyflex
Kelebihan dari sablon polyflex ini adalah bisa menciptakan warna yang padat dengan ketajaman warna tinggi. Oleh karena itu, sablon jenis ini biasa digunakan pada pembuatan nomor jersey kaos olahraga dengan kain berbahan polyester.
Jasa Konveksi dengan Sablon Kaos Custom Berkualitas
Jika kamu masih kebingungan mencari jasa konveksi atau vendor mana yang memiliki sablon kaos dengan kualitas terbaik. Kami, jasa Konveksi Kaos Polo Shirt hadir untuk menjawab kebutuhan kamu. Sebab kami memiliki workshop dengan peralatan lengkap demi memenuhi dan memuaskan permintaan pelanggan.
Jika kamu tertarik, segera lakukan pemesanan dengan mendatangi workshop kami di alamat Jl. Babakan Hantap Gg Simpang No. 19 Kota Bandung, Jawa Barat. Kamu juga bisa menghubungi kami di nomor 085759057826 dan mendapatkan sablon kaos custom kualitas terbaik.